PMII memberi apresiaasi atas ketegasan Kapolres OKU Timur AKBP Kevin Leleury.

OKU Timur, Lensainnews. Com – Kapolres OKU Timur AKBP Kevin Leleury menegaskan agar pejabat negara atau ASN, Kepala OPD, Camat, Kepala Puskesmas hingga Kades jangan jadi perusak netralitas.

Tidak hanya itu, Kapolres juga mengingatkan untuk penyelenggara mulai dari KPU, Bawaslu, PPK, Panwascam.

Bahkan penyelenggara tingkat desa PPS, KPPS dan PKD juga harus menjalankan tugas secara profesional dan jangan ikut merusak tatanan demokrasi.

Kapolres menegaskan, jika ada yang melakukan tindakan menciderai pesta demokrasi, maka ia tak segan-segan melakukan tindakan tegas sesuai dengan hukum yang berlaku.

Dengan ketegasan Kapolres OKU Timur tersebut Ahmad samsul munir ketua PC PMII OKU Timur sangat mengapresiasi atas ketegasan tersebut dan sangat berharap ini benar-benar menjadi Nyata bukan hanya serimonial.

PMII OKU timur juga siap bersinergi untuk mewujudkan pemilu damai dan aman tanpa ada pihak yang menciderai.

Harapan kami juga POLRES Oku Timur melalui GAKUMDU bertindak tegas agar tidak adanya permainan mony politik di dalam tubuh penyelenggara itu sendiri, ujar ketua PMII OKUT.
(Esb)